Ingin Kuliah Ke Luar Negeri dengan Mudah? Yuk, Bersekolah di YIS Jogja

Selama ini  jamak diakui pendidikan adalah salah satu cara untuk memperbaiki taraf hidup manusia. Itulah sebabnya setiap orang tua mempunyai mindset untuk memberikan pendidikan yang terbaik untuk putra/putrinya. Sehingga kegiatan hunting sekolah lazim dilakukan terutama di bulan-bulan jelang penerimaan siswa baru.  

Sebagai kota pendidikan, sekolah di Jogja banyak ragamnya. Berdasar penyelenggaranya sekolah ada 2 macam, yakni sekolah negeri dan sekolah swasta. Sedangkan berdasar kurikulum yang digunakan, dibedakan lagi menjadi sekolah nasional dan sekolah internasional. 

Desain by : Canva

Sekolah internasional adalah sekolah yang mengedepankan pendidikan berbasis global, dengan kurikulum internasional yang berbeda dengan kurikulum di negara tempat sekolah itu berada.

Kurikulum yang digunakan di sekolah internasional, mengacu kepada kurikulum internasional, seperti Cambridge International Examination (CIE) dan International Baccalaureate (IB). Untuk menerapkan kurikulum ini, sekolah harus mendapatkan sertifikasi resmi dari lembaga bersangkutan. Tenaga pengajar dan fasilitas yang ada, juga harus sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Gedung YIS yang nyaman (doc.YIS)
Sedangkan sekolah nasional adalah sekolah yang memenuhi standar nasional pendidikan (SNP) yang diberlakukan di seluruh wilayah Indonesia. Standar ini meliputi standar materi, proses pembelajaran, fasilitas, kompetensi, tenaga pengajar, pengelolaan, dan pendanaan. Semakin baik akreditasi sekolah, semakin baik pula prestasi anak didik, karena ditunjang oleh fasilitas dan biaya yang tinggi.

Setiap orang tua pasti mempunyai pertimbangan tersendiri ketika memilih memasukkan buah hatinya di sekolah internasional. Bisa jadi salah satu pertimbangannya adalah karena di era sekarang persaingan yang terjadi semakin besar. Tidak ada lagi batasan wilayah atau negara ketika memasuki dunia kerja. Persaingan yang terjadi adalah persaingan global. Sehingga perlu bekal yang cukup bagi anak untuk menghadapinya. 

Kelebihan bersekolah di sekolah internasional adalah anak menjadi berpola pikir lebih terbuka. Mereka terbiasa bergaul dengan teman-teman dari lain negara. Selain itu kemampuan bahasa asing terutama bahasa Inggris menjadi sangat mumpuni.  Karena memang bahasa inggris yang digunakan sebagai bahasa utama dalam komunikasi sehari-hari. 

Dan yang terpenting,  bagi anak lulusan dari sekolah internasional akan lebih mudah masuk ke perguruan tinggi di luar negeri. Ijazah yang dikeluarkan sekolah internasional diakui oleh universitas-universitas terkemuka di luar negeri.

Nah, bagi teman-teman di Jogja yang berminat untuk memasukkan putra/putrinya ke sekolah internasional, ada baiknya simak cerita saya. Beberapa waktu yang lalu saya berkesempatan mengikuti open house sekolah internasional bernama Yogyakarta Independent School (YIS).  

Event Open House yang saya datangi (sumber : ig YIS)

Open house
tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 4 Desember 2019 di kampus YIS yang berlokasi di Jalan Tegal Mlati No 1, Jombor Lor, Sinduadi Mlati, Sleman Yogyakarta. 

Suasana Open House (doc.pri)
Di event yang dihadiri para orang tua calon siswa ini, para tamu yang hadir memperoleh informasi lebih rinci mengenai apa dan bagaimana YIS, sistem pembelajaran di YIS, termasuk juga mengikuti touring class untuk melihat berbagai fasilitas yang ada di YIS yang mendukung proses belajar siswa di sana. 

Kegiatan Tur Kelas (doc.pri)

Berkenalan Dengan YIS 
Yogyakarta Independent School (YIS)  berdiri sejak tahun 1989. YIS berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Internasional Yogyakarta (YPIY). YIS memiliki visi dan misi untuk menyediakan lingkungan sekolah yang mendorong peserta didik untuk menjadi pemikir yang peduli, ingin tahu, dan kritis. 

YIS berkomitmen untuk memberdayakan siswa untuk menjadi relevan dengan perkembangan dunia namun tetap mempertahankan rasa hormat terhadap keragaman antar budaya, nilai-nilai kemanusiaan dan integritas profesional. 

Dengan dikelola oleh tim pengajar dari seluruh dunia yang menerapkan standar tertinggi pendidikan internasional, para guru YIS siap membagikan pengetahuan dan pengalaman mereka kepada para siswa agar siap menghadapi tantangan di tingkat global. 

Menempati area seluas kurang lebih 6,5 hektar, kampus YIS cukup representatif, dan tenang. Memiliki lahan hijau yang luas,  taman botani,  lapangan olah raga ukuran olimpiade, serta gedung dengan kapasitas awal 200 siswa dan ke depannya akan dikembangkan menjadi 400 siswa yang menjamin keamanan dan kenyamanan siswa dalam belajar.

Area hijau di YIS sangat luas (doc.YIS)
Kurikulum dan Program yang Ditawarkan YIS
Acara open house diawali dengan ucapan selamat datang dan dilanjutkan dengan presentasi dari Kepala Sekolah YIS, Miss Kimberly. Dalam paparannya, Miss Kimberly menyampaikan banyak hal tentang YIS. 

Miss Kimberly (doc. Pri)
Sebagai sekolah internasional, YIS menggunakan kurikulum yang sudah diakui secara global.  Dalam hal ini,  YIS menggunakan kurikulum dari International Baccalaureate (IB) dan merupakan satu-satunya sekolah internasional di Yogyakarta yang menggunakan kurikulum ini.

IB adalah yayasan pendidikan internasional yang berkantor pusat di Jenewa, Swiss. Berdasar lisensi dari IB ini,  YIS menawarkan program lengkap pendidikan IB untuk anak mulai usia 3-18 tahun,  sebagai berikut :

IB Primary Years Programme (PYP) / PAUD-SD untuk usia 3-12 tahun.
Pembelajaran di PYP berpusat kepada siswa. Program ini memberikan landasan ideal kepada para siswa, sehingga mereka menjadi mandiri dan bertanggungjawab, paham terhadap kemampuan mereka,  responsif dalam bertindak. 

Orang tua dan guru sedang diskusi saat tur kelas
Di ruang kelas untuk Early Years Programme (doc.pri)

Kunjungan calon orang tua siswa ke ruang kelas bahasa (doc.pri)
Kemampuan bahasa Inggris di dalam program ini juga dikembangkan dengan sebaik-baiknya.  Program ini di mulai dari early years programme,  untuk anak dengan usia paling muda berumur 3 tahun.

Kunjungan ke ruang kelas untuk SD (doc.pri)

Pojok ruang baca di kelas PYP (doc.pri)
IB Midle Years Programme (MYP)  / SMP untuk usia 11-14 tahun
Untuk program ini, pembelajaran dilakukan dengan moving class system, dan terdapat 8 kelompok mata pelajaran yang diberikan. Yakni Language Acquisition, Language and Literature, Individuals and Societies, Sciences, Mathematics, Arts, Physical and Health Education, dan Design.

Ruang Bahasa Inggris (doc.pri)
Pengajaran dan pembelajaran  di MYP ditekankan kepada belajar dalam konteks, bahasa dan identitas, pemahaman konseptual, pendekatan untuk belajar, pelayanan sosial dan proyek pribadi. Untuk persiapan jenjang berikutnya yakni Diploma Programme (DP) , MYP assesment yang dilakukan meliputi ujian external dan portfolio.  

IB Diploma Programme (DP)  / SMA untuk usia 15-18 tahun
Dalam program ini, ada 6 kelompok pelajaran yang diberikan, yakni Studies in Language and Literature, Language Acquisition, Individuals and Societies, Sciences, Mathematics, dan Arts.
Perlu digarisbawahi, sertifikat program IB Diploma Programme (DP) ini diakui oleh sekitar tigaribuan universitas di seluruh dunia. Jadi sangat sesuai bagi siswa yang ingin melanjutkan kuliah ke luar negeri. 

Selain menggunakan kurikulum IB, YIS juga mengintegrasikan kurikulum nasional dalam kegiatan belajarnya. Hal ini berdasar lisensi yang dikeluarkan oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, yang memungkinkan siswa Indonesia untuk mengikuti Ujian Nasional ( UN). 

Selain kegiatan akademik,  siswa YIS juga dapat mengikuti kegiatan ekstra kurikuler yang dirancang untuk mengasah keterampilan kreatif dan atletik mereka.

Ruang seni (doc.pri)

Ruang musik (doc.YIS)
Beberapa program ekskul yang ditawarkan secara bergiliran diantaranya klub musik, basket,  panahan tradisional,  taekwondo, seni rupa,  masakan internasional, hoki, lari lintas alam,  kerajinan tangan, dan lain-lain.  Selain itu siswa juga dapat mengikuti kegiatan kunjungan budaya, atau mengikuti program pertukaran pelajar dengan sekolah internasional lainnya.

Fasilitas Lapangan sepak bola (doc.YIS)

Area bermain/play ground (doc. YIS)
Di YIS sendiri terdapat pandangan orang tua adalah mitra. Kerjasama yang apik antara orang tua dan YIS penting untuk membangun pondasi yang kuat demi kesuksesan akademik dan masa depan anak.

Tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang YIS, silakan datang ke kampus Yogyakarta Independent School dan dapatkan informasi lebih detil tentang pembelajaran di YIS dari para staf pengajarnya. Semoga informasi ini bermanfaat ya, salam... 


Sapti nurul hidayati
Saya seorang ibu rumah tangga dari Yogya. Blog ini saya buat untuk tempat berbagi cerita dan pengalaman tentang apa saja. Semoga ada manfaat yang bisa diambil dari tulisan saya. Untuk kerjasama, silakan kontak ke saptinurul (at) gmail.com

Related Posts

19 komentar

  1. Sepertinya menyenangkan banget kalau bisa bersekolah di sana ya, kak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ho oh..nyekolahin anak tepatnya. Kalau aku mah sudah telat..hihi...

      Hapus
  2. Programnya bagus mbak.
    Buat ortu yang penasaran bisa datang ke open house ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyap, tidak sedang open house pun boleh datang ke sana untuk mencari informasi..

      Hapus
  3. Aku pengen sih, anakku pada bisa BHS Inggris cas cis cus...nggak kyak aku, bisane yes sama no...tapi pertnyaanne...kuat mbayarnya ndak ya? SPP ne kisaran brp mba...?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau tujuannya ga spesifik kuliah ke luar negeri, penguatan bahasa inggrisnya bisa dengan dikasih tambahan di luar mb...les gitu .

      Hapus
  4. Memang lagi musim saat ini sekolah swasta lagi pada open house ya ... mengenalkan profram unggulan mereka... kita semakin diuntungkan dengan banyaknya pilihan yang hadir...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul...tinggal pilih2 mana yang paling pas buat kita

      Hapus
  5. Wah berarti lulusan nanti pada bisa English semua ya biarpun masih setara SD. Buat yang jenjang SMA, kesempatan juga lebih luas memasuki perguruan tinggi terutama di luar negeri

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, karena bahasa inggris wajib digunakan sehari-hari. Pengampunya juga banyak yang dari luar.

      Hapus
  6. Lingkungan sekolahnya hijau banget. Sekolah internasional punya standar yang berbeda dari sekolah berkurikulum nasional ya. Cuma, kalau sekolah internasional seperti YIS ini ada ikut ujian nasional juga gak ya?

    Misal kalau mau lanjut sekolah nasional, seperti kampus dalam negeri. Yang saya tahu, yang home schooling pun mesti ambil ujian paket biar dapat ijazah nasional

    BalasHapus
  7. Aku setuju sih kelebihan kalau anak masuk sekolah internasional itu jadi lebih berpikiran terbuka, terus bergaul nya dengan teman-teman dari lain negara. Selain itu kemampuan bahasa asing terutama bahasa Inggris menjadi sangat mumpuni karena kan digunakan sebagai bahasa utama dalam komunikasi sehari-hari. Miss Kimberly ampun deh aku gagal fokus cantik banget. Jikalau suatu hari nanti aku tinggal di Jogja dan punya anak. Pengen deh nyekolahin di YIS ini. Makasih infonya mba

    BalasHapus
  8. Wah,, sudah ada Yogyakarta Independent School (YIS) yaa sekarang... Bs memperkuat bahasa inggris jg kl suatu saat mau menyekolahkan anak ke luar negeri. Sing neng Jombor kui to Mbak. Tfs yaa Mbak Sapti...

    BalasHapus
  9. Wah dr PAUD smp diploma? Dah engga pusing² nyari sekolah dong ya. Tapi tes lagi ga ya, dr SD ke SMP dan selanjutnya? Mana lapangan luas pula ya...Asyik bisa lari²...

    BalasHapus
  10. Proses belajarnya pasti bisa lebih cepat ya kalau di YIS.. Karena Kepala sekolahnya aja bule, pasti tuntutan untuk bisa berbahasa inggrispun diperkuat.

    BalasHapus
  11. luas banget sampai 6 hektar pantesan bisa banyak sarana prasarananya. kalau sekomplek semua gini saya gak bakal pusing mau lanjutkan sekolah anak dimana, hehe

    BalasHapus
  12. Aku baru tahu lho ada YIS. Kurikulum CIE dan IB nih yang bikin gak ragu sekolah di sini.
    Hanya saja, tinggal nengok dompet ya mbak?

    BalasHapus
  13. Wah lengkap ya dari primary hingga diploma, sekolah di dalam negeri rasa luar negeri. Bagus juga kalau lanjut kuliah di LN lebih mudah beradaptasi

    BalasHapus
  14. Tapi setahuku kalau di sekolah internasional, gak ada pelajaran agama,
    Bener gak sih mbak? Atau ada yaa ��

    BalasHapus

Posting Komentar

Popular

Subscribe Our Newsletter