Tidak semua bayi bisa mengonsumsi produk susu formula, khususnya yang terbuat dari susu sapi. Mengingat memang banyak anak yang memiliki kecenderungan intoleransi terhadap laktosa.
Yakni kondisi di mana tubuh tidak dapat mencerna protein susu sapi, sehingga bisa menyebabkan kembung bahkan juga diare. Diare ini bisa berakibat fatal jika seandainya tidak segera diobati. Karena dapat memicu terjadinya dehidrasi.
Sehingga sebagai orang tua kita harus tahu cara menyembuhkan perut bayi kembung atau diare dengan cepat. Karena kesalahan dalam memilih susu formula dapat berakibat fatal, maka kita tidak boleh salah pilih.
Dan berikut tips yang bisa kita lakukan dalam memilih produk susu yang tepat untuk anak yang alergi terhadap susu sapi yaitu:
Cek Label Kemasan
Pastikan bahwa produk yang dijual tersebut memang dikhususkan untuk anak yang alergi susu sapi.
Biasanya produk ini sudah diformulasikan secara khusus. Entah dengan menggunakan bahan utama susu kedelai atau produk susu sapi yang sudah melalui beberapa tahap untuk menghilangkan laktosanya, sehingga lebih aman.
Sesuaikan dengan Usia Anak
Berbicara mengenai usia buah hati maka kebutuhan nutrisi mereka juga berbeda-beda.
Setiap produk susu diformulasikan untuk usia yang berlainan sesuai tahapan usia. Jadi jangan sampai salah dalam memilih. Belilah produk susu yang label usianya sesuai dengan usia si kecil.
Cek Kandungan Nutrisi yang Terdapat pada Susu
Untuk mengetahuinya, kita bisa cek pada bagian label kemasan. Di label kemasan tercantum kandungan nutrisi apa saja yang terdapat di dalam susu formula tersebut. Termasuk berapa kadar atau prosentasenya.
Ini sangat penting karena berhubungan dengan nilai gizi atau nutrisi yang dibutuhkan oleh si kecil.
Periksa Tanggal Kadaluarsa Produk
Setiap kali kita membeli susu formula, kita harus mengecek tanggal kadaluarsanya. Jangan sampai kita membeli produk yang sudah mendekati tanggal kadaluarsa, atau justru sudah memasuki masa kadaluarsa.
Karena produk yang mendekati atau masuk masa kadaluwarsa pasti produk tersebut sudah tidak layak konsumsi dan berbahaya, yang dapat memicu terjadinya keracunan.
Cek Kemasan Produk
Pilihlah produk yang masih dikemas secara baik. Kondisi kemasan yang kurang baik dapat mempengaruhi kualitas produk. Kemasan di sini bisa berupa kardus pembungkus, alumunium foil, atau kalengnya.
Jika kemasan sudah rusak, mengindikasikan susu yang ada didalamnya juga sudah rusak. Kerusakan kemasan juga bisa terjadi karena kesalahan penyimpanan atau perlakuan sewaktu di gudang.
Karena kemasan berfungsi melindungi produk yang ada di dalamnya. Jika kemasan luar rusak entah sobek atau penyok, kualitas produk yang ada di dalamnya bisa terpengaruh.
Untuk itu jangan asal membeli. Cek dan pastikan terlebih dahulu kondisi kemasan masih bagus dan rapi.
Nah, itulah beberapa langkah mudah yang dapat kita lakukan dalam memilih susu bagi anak yang memiliki alergi susu sapi.
Hal yang tidak kalah penting yang juga harus kita perhatikan adalah jangan asal dalam memilih sabun cuci botol bayi. Pilihlah yang sudah teruji klinis seperti Sleek Baby.
Buat bayi dan balita kita memang tidak boleh coba-coba. Organ pencernaan mereka belum sempurna. Sehingga lebih baik kita menggunakan produk yang jelas aman dan diformulasikan khusus bagi mereka. Semoga tulisan ini bermanfaat ya, salam...
Salam
Posting Komentar
Posting Komentar