Deposito Aman, Mudah, Dan Menguntungkan Di BPR Komunal

deposito di BPR aman bersama komunal
Investasi aman di Komunal (sumber : instagram Komunal.id)

Bagi saya, pandemi memberi berkah tersendiri. Di mana pemahaman saya terhadap literasi keuangan menjadi lebih baik lagi. Selain mencoba disiplin dalam mengelola keuangan, keinginan untuk menambah sumber pemasukan juga mulai terpikirkan. 

Agar saya mempunyai sumber pendapatan cadangan jika sewaktu-waktu terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terhadap sumber pemasukan utama. 

Namun berhubung saya masih minim pengalaman untuk membuka usaha, saya berpikir untuk menambah pemasukan dengan berinvestasi dulu. Dan karena masih pemula, saya ingin berinvestasi  di instrumen investasi yang minim risiko tetapi tetap memberi keuntungan. 

Nah, dari literatur yang saya baca, deposito adalah instrumen investasi yang aman dan bisa menjadi pilihan untuk investor pemula. Di samping nominal yang disetorkan tidak terlalu besar, pilihan jangka waktunya juga fleksibel, yakni maksimal 12 bulan.

Persoalannya, di mana saya bisa mendepositokan uang saya dengan jaminan keamanan dan pengembalian hasil yang lumayan? Untungnya beberapa waktu lalu, saya memperoleh informasi tentang Deposito BPR aman di Komunal. 

investasi deposito di komunal tetap paling aman
perbandingan investasi yang aman (sumber : instagram Komunal)

Deposito BPR Komunal adalah produk yang dikeluarkan oleh sebuah perusahaan fintech bernama PT Komunal Sejahtera. Deposito BPR Komunal ini semacam market place yang menghubungkan antara para mitra BPR yang tergabung dalam Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)  dengan deposan di seluruh Indonesia. Komunal sendiri telah memperoleh ijin beroperasi dari OJK. 

BPR atau Bank Perkreditan Rakyat adalah bank yang melakukan kegiatan usaha dalam bentuk pembukaan rekening tabungan/deposito dan memberikan pinjaman. Jumlah BPR yang ada di Indonesia sangat banyak, dan mempunyai potensi besar untuk berkembang.

Komunal bertujuan membantu digitalisasi BPR agar dapat menjangkau lebih banyak nasabah. Sehingga siapapun bisa membuka deposito BPR dengan mudah dengan cukup menggunakan gawai. Hingga saat ini ada 60 BPR di Jawa dan Bali yang telah berkolaborasi dengan Komunal. Dan angka ini akan diupayakan untuk terus bertambah jumlahnya.

Deposito BPR Komunal ingin menjangkau lebih banyak nasaban
Depostito BPR Komunal ingin menjaring lebih banyak nasabah (Sumber : Komunal.id)

Keuntungan Membuka Deposito BPR Komunal

Berdasar informasi yang saya dapatkan dari komunal.id, ada banyak keuntungan jika kita membuka deposito BPR Komunal, diantaranya adalah :

Aman dengan Imbal Hasil Tinggi

Deposito BPR aman dan memiliki imbal hasil yang tinggi dibandingkan bank umum lainnya. Hal ini sesuai dengan peraturan dari LPS. 

Di mana per 20 September 2021, LPS menjamin tingkat pengembalian suku bunga sebesar 6% untuk BPR dan 3,5% untuk bank umum. Sehingga membuka Deposito BPR aman dan minim risiko karena uang kita dijamin LPS hingga 2 M.

deposito di BPR Komunal dijamin LPS hingga 6%
jaminan deposito di BPR oleh LPS mencapai 6% (sumber : Ig Komunal.id)

Ada banyak pilihan BPR

Di BPR Komunal ini, kita bisa memilih di BPR mana kita ingin berinvestasi.  Kita bisa memilih berdasar tenor, suku bunga yang ditawarkan,  atau besarnya nilai minimal dana yang bisa kita depositokan. BPR-BPR yang tergabung di Komunal sudah terseleksi.  

Di platform ini, kita juga bisa membandingkan penawaran dari BPR mana yang paling menguntungkan.  Kita juga bisa melakukan simulasi besarnya imbal hasil yang kita dapatkan berdasar nominal rupiah yang kita depositokan. 

banyak pilihan deposito BPR di BPR Komunal
Berbagai pilihan Deposito BPR Komunal (doc.pri)

Deposito yang ditawarkan di platform ini minimal 1 juta, dengan tenor minimal 1 bulan. Sedangkan imbal hasil yang ditawarkan hingga 6% p.a. 

Mendukung UMKM untuk tumbuh

Kebanyakan nasabah dari BPR adalah para pelaku UMKM. Mendepositokan uang di BPR, berarti kita turut berkontribusi terhadap kemajuan dan perkembangan UMKM

Bisa dilakukan dengan mudah di mana aja

Tanpa perlu ke mana-mana kita bisa membuka deposito BPR dari rumah. Tanpa antre dan tanpa perlu keluar biaya transportasi. Cukup buka www.depositobpr.id, dan ikuti instruksi.

Mengajak banyak teman semakin cuan

Saat ini BPR Komunal juga mengadakan referral program komunal deposito BPR. Dengan memanfaatkan program ini, baik pengguna baru yang menggunakan kode referral maupun pengguna lama yang kode referral-nya digunakan, sama-sama memperoleh untung.

Keduanya akan memperoleh bonus Rp. 100.000,00 yang akan langsung masuk ke rekening masing-masing. Dengan catatan pendaftar baru melakukan pendanaan minimal 1 juta. Selain itu, bagi pendaftar baru juga akan memperoleh bonus pendaftaran sebesar Rp. 20.000,00 yang akan ditransfer ke akun e-wallet DANA maksimal 14 hari setelah pendaftaran. Wah, banyak banget ya keuntungannya.

Setelah memperoleh informasi yang cukup mengenai Deposito BPR komunal, sayapun akhirnya memutuskan membuka deposito di Komunal. 

Pengalaman Membuka Deposito BPR Komunal

Membuka deposito di BPR komunal sangat mudah.  Kita tinggal mengikuti langkah-langkah yang ada.  Yakni :

Lakukan Pendaftaran

Buka depositobpr, kemudian klik "mulai deposito sekarang". Lakukan pendaftaran sebagai deposan. Lengkapi data yang diperlukan, termasuk foto KTP dan foto selfie.

cara mengajukan deposito di BPR Komunal
klik "Mulai Deposito Sekarang" untuk mendaftar di BPR Komunal (doc.pri)

Isikan juga kode referral dari teman atau saudara yang sudah terlebih dahulu menjadi deposan. Agar kita dan teman yang kita gunakan kode referral-nya memperoleh bonus cash back

Verifikasi dan validasi data

Selanjutnya akan ada email dari Deposito BPR yang meminta kita memverifikasi email untuk mengaktifkan akun deposito BPR kita. Kemudian sebelum kita bisa mengajukan deposito, data dan rekening kita akan divalidasi terlebih dahulu. Waktu yang dibutuhkan untuk proses validasi ini tidak lama.  Tidak lebih dari 1 hari saja.  

Ajukan deposito

Setelah data kita selesai diverifikasi, kita bisa mengajukan deposito.  Kita dapat memilih BPR mana yang menurut kita memiliki tawaran deposito yang paling menarik. Kita juga bisa melihat lebih lengkap dari deposito yang ditawarkan  dengan mengklik tombol detil. 

Kalau saya kemarin memilih BPR Amanah sebagai tempat untuk mendepositokan uang saya, dengan tenor 3 bulan.  Di Deposito BPR komunal ini terdapat fasilitas ARO (Automatic Roll Over). Yakni fasilitas perpanjangan deposito otomatis ketika deposito kita jatuh tempo. Kita bisa memilih mengaktifkan atau tidak mengaktifkan fitur ini. 

penawaran deposito di BPR Amanah
contoh penawaran deposito dari BPR AMANAH (doc.pri)

simulasi deposito di BPR Komunal
contoh simulasi di BPR Amanah (doc.pri)

Jika teman-teman sudah mantap memilih BPR sebagai tempat meletakkan dana, jangan lupa masukkan kode promo yang berlaku sebelum menekan tombol ajukan deposito. Namun jika teman-teman tidak menggunakan kode promo karena kehabisan atau jangka waktunya berakhir, teman-teman bisa menggunakan kode referral dari teman yang terlebih dahulu menjadi deposan. 

Misalnya menggunakan kode refferral saya SH4535. Kode refferal ini digunakan saat pertama kali membuat akun, bukan saat mengajukan deposito. Dengan kode referral tersebut, teman-teman akan mendapat keuntungan ganda. Memperoleh bonus referral Rp. 100.000,- masih ditambah bonus Rp. 20.000,- yang akan masuk ke akun Dana. Sehingga biar aman dan tetap memperoleh pengembalian, pada saat membuat akun sebaiknya gunakan kode referral dari teman.

Setelah selesai mengajukan deposito, kita akan diminta menandatangani perjanjian dengan menggunakan akun PrivyID. Jika kita sudah punya akun PrivyID sebelumnya, maka prosesnya akan lebih cepat. Kita akan diminta masuk ke akun PrivyID, kemudian mencermati isi perjanjian dan menandatanganinya.
 
Jika belum mempunyai akun PrivyID kita harus menunggu akunnya siap dulu. Tapi jangan khawatir. Waktu yang dibutuhkan tidak lama, paling hanya butuh waktu sehari saja. Setelah perjanjian selesai ditandatangani,  kita harus menunggu pengajuan depositonya diulas terlebih dahulu.

satus pengajuan deposito masih diulas
status deposito diulas (doc.pri)

Waktu yang diperlukan maksimal 3 hari,  tapi saya kemarin kurang dari 1 hari sudah disetujui. Perkembangan dari deposito yang kita ajukan dapat dipantau melalui fitur depositoku.

Demikian juga untuk bonus cashback yang kita dapatkan bisa dilihat di menu kode promo dan cashback yang ada di akun kita. Kita pun bisa memantau jumlah orang yang menggunakan kode referral kita di menu jaringan.

satus pengajuan deposito di BPR Komunal selesai diulas dan disetujui
status pengajuan deposito disetujui (doc.pri)

Nantinya semua orang yang menggunakan kode referral kita akan muncul namanya dengan catatan dia sudah membayar pendanaan minimal 1 juta. 

Melakukan pembayaran

Setelah pengajuan deposito diulas dan disetujui, kita bisa langsung melakukan pembayaran melalui rek bank yang kita miliki. Kita akan diinfo nomor Virtual Account dari BPR yang dituju.

Setelah pembayaran diterima, akan ada notifikasi yang masuk ke email. Dan kita pun bisa mengecek melalui www.depositobpr.id untuk melihat deposito kita sudah aktif atau belum dengan mengklik menu depositoku. 

status deposito BPR Komunal yang diajukan sudah aktif
status deposito di BPR Komunal sudah aktif (doc.pri)

cashback deposito BPR Komunal yang diperoleh karena menggunakan kode referral
Cashback yang saya dapatkan dari deposito BPR Komunal (doc.pri)

Menunggu bilyet dikirim

Setelah deposito di BPR komunal aktif,  kita menunggu bilyet dikirim. Nantinya pihak BPR akan menghubungi untuk memastikan data dan penerima bilyet. Dengan demikian selesai sudah tahapan pengajuan deposito di BPR komunal. Kita tinggal menunggu imbal hasil dan pengembalian dana ke rekening yang kita miliki setelah masa aktif deposito berakhir. 

Sangat mudah dan simpel bukan? Jadi tunggu apa lagi, yuk manfaatkan kesempatan ini. Meraih banyak untung dengan deposito di BPR komunal yang aman, cepat, dan menguntungkan. Apalagi ada promo istimewa di bulan Desember, yaitu promo Komunal Deposito BPR BrrrBr! Hadiah langsung yang sayang jika dilewatkan.

Promo Komunal Depositosito BPR BrrrBr! Hadiah langsung

Di bulan Desember ada promo Komunal Deposito BPR BrrrBr! Hadiah langsung. Promo ini berlaku untuk deposan baru maupun deposan setia. Dengan menggunakan kode promo HUJANBERHADIAH maka deposan yang melakukan deposito minimal 5 juta rupiah dalam jangka waktu minimal 3 bulan, akan memperoleh Hadiah akhir tahun+ (aman, 6%, dari manapun). 

Hadiah yang diberikan berupa hadiah langsung yang jenisnya tergantung nominal yang didepositokan. Ada i-Phone 13, smartphonesmart watch, saldo DANA, dan masih banyak lagi. Sedangkan bagi deposan baru yang mendepositokan uangnya minimal 1 juta, akan memperoleh cashback berupa saldo DANA sebesar Rp. 100.000,00 dengan menggunakan kode promo RINTIKHADIAH.

Jadi yuk buruan deposito di komunal, manfaatkan promonya dan jangan lupa gunakan kode referral SH4535 agar semakin banyak kesempatan memperoleh cuan. Semoga informasi ini bermanfaat ya, salam..
Sapti nurul hidayati
Saya seorang ibu rumah tangga dari Yogya. Blog ini saya buat untuk tempat berbagi cerita dan pengalaman tentang apa saja. Semoga ada manfaat yang bisa diambil dari tulisan saya. Untuk kerjasama, silakan kontak ke saptinurul (at) gmail.com

Related Posts

16 komentar

  1. Deposito adalah salah satu cara menyimpan uang yang aman dan bisa diatur jangka waktu cair supaya kita tidak bisa seenaknya mengambilnya. Nah deposito cara online spt deposito fi BPR komunal recomended buat di coba

    BalasHapus
  2. BPR ini biasanya di daerah-daerah gtu kan ya mbak. Ibuku dulu nabung juga di BPR karena bunganya lebih tinggi dari bank lain. aku pengen buka deposito juga tapi males ribet kalau harus mudik dulu. Enak nih kalau pakai komunal bisa online. praktis..

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah. Pandemi bikin kita makin cerdas mengatur keuangan, ya. Moga berkah semua usaha finansial yang dijalani.

    BalasHapus
  4. Yang aku suka, deposito di BPR Komunal ini bisa dilakukan dengan mudah dimana saja. Apalagi, mendepositokan uang di BPR, berarti kita turut berkontribusi terhadap kemajuan dan perkembangan UMKM. Menarik sekali ini..jadi pengin buka deposito juga saya

    BalasHapus
  5. cepat banget di acc depositonya ya mbak, gak pakai nunggu lama sampai 3 hari. Artinya BPR memamng memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam transaksinya yaa. Dulu suami juga punya deposito di atas seratus juta. sekarang bisa mulai dengan hanya satu juta ya mbak. keren deh BPR Komunal

    BalasHapus
  6. Membuka deposito BPR komunal ini memang mudah ya mbak
    Depositonya juga bisa mulai dari 1 juta
    Aku sudah ikutan,

    BalasHapus
  7. Tulisan ini nambah wawasan ttg deposito. Makasih ya. Sebab selama ini belum pernah menggunakan deposito. Jadi ya belum ada pengalaman deh.

    BalasHapus
  8. Cara daftarnya mudah ya dan dana minimal untuk membuka deposito nggak mesti banyak kayak deposito bank-bank lain ya..apalagi BPR nya terpercaya dan dijamin OJK nasabah nggak perlu khawatir

    BalasHapus
  9. Sama, Mbak. Pandemi jadi saya manfaatkan untuk membenahi lagi keuangan. Jadi semakin belajar literasi keuangan. Pengen juga punya deposito. Piluhan di BPR Komunal juga kelihatannya menarik

    BalasHapus
  10. Mudah nih ndaftarnya...hadiahnya juga lumayan. Cashbacknya itu maksudnya mba...

    Aku blm punya deposito e, coba deh aku pertimbangkan yang bpr komunal ini.

    BalasHapus
  11. Ngomongin deposito aku jadi ingat ibuku sewaktu kami masih sekolah suka investasi emas dan deposito jadi pas awal kerja aku mulai deh nabung dengan tabungan berjangka mirip deposito hehe. Aku tertarik juga nih dengan deposito di komunal

    BalasHapus
  12. Aku agaknya memang mulai tertarik sama deposito. Ya gimana namanya juga ikhtiar buat investasi. Jadi memang usaha buat nyari yang oke kaya BPR Komunal ini. Nanti mau cek juga apa di kotaku udah ada dan ketentuannya gimana

    BalasHapus
  13. Aku juga lagi memikirkan ulang mau investasi apa untuk jangka panjang ini. Deposito bisa jadi pilihan sih ya, mbak, kalau baca artikel ini.

    BalasHapus
  14. jadi mudah via onlen ini ya deposito bisa transfer dari mana aja. mau nabung atau deposito jadi makin mudah sekarang
    . jadi kepengen juga buka lumayan masukin uang dikit lama2 jadi bukit

    BalasHapus
  15. aman dan minim resiko yang penting sih...., jadi gak was-was buat tabungan deposito di bpr. pelaku umkm mesti buka rekening nih disini..

    BalasHapus
  16. Deposito membantu menyimpan dana persiapan masa depan ya, aku belum punya sih jaid baca2 dulu infonya sangat membantu untuk ke depannya. Apalagi aman dan cepat ya!

    BalasHapus

Posting Komentar

Popular

Subscribe Our Newsletter