Sambut Ramadan bersama Nippon Paint (design by : canva) |
Tidak terasa bulan Ramadan telah tiba. Bulan istimewa yang dinantikan oleh umat Islam di seluruh dunia. Bulan di mana semua kebaikan yang kita lakukan akan dilipatgandakan pahalanya. Bulan yang memberi kita kesempatan untuk menempa diri menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Banyak hal yang dilakukan setiap
pribadi untuk menyambut datangnya bulan suci. Tidak hanya persiapan secara
personal, namun lingkungan sekitar
termasuk kondisi rumah pun turut dibenahi. Misalnya dengan bersih-bersih dan
memperbarui cat rumah.
Hal tersebut juga merupakan pelaksanaan dari hadits yang diriwayatkan oleh Muslim, yang berbunyi : "Kebersihan adalah sebagian dari iman".
Apalagi sejak pandemi, aktivitas kita memang lebih banyak dilakukan di rumah saja. Sehingga sangat penting menjadikan rumah homey dan nyaman ditinggali.
Saya pribadi juga menjadikan momen jelang Ramadan untuk merapikan rumah dan sekitarnya. Kebetulan beberapa waktu yang lalu untuk cat tembok rumah sudah saya perbarui.
Sekarang giliran furniture berupa meja dan kursi serta pagar rumah yang ingin saya jadikan lebih rapi. Akhirnya saya pun diskusi dengan suami untuk menentukan warna dan jenis cat yang akan kami gunakan.
Penentuan merk dan pemilihan warna menjadi penting karena akan berpengaruh kepada kualitas hasil yang diperoleh. Di samping itu, warna juga memberi kontribusi terhadap perasaan dan mood kita.
Kebetulan meja dan kursi serta
pagar yang ingin kami ganti catnya, terbuat dari kayu dan besi. Jadi kami membutuhkan cat khusus untuk kayu
dan besi.
Proses Penentuan Merk dan Warna Cat
Proses dan penentuan warna cat ini tidak mudah. Kami berdiskusi lama untuk menentukannya. Kami juga bertanya kepada yang lebih paham dan mencari referensi lewat internet.
Kebetulan kami
menemukan website dari Nippon
Paint yang sangat membantu. Karena di website tersedia Colour Scheme Service. Yaitu layanan konsultasi kombinasi warna
ruangan dengan Colour Expert dari Nippon Paint yang bisa dilakukan secara
Gratis.
Konsultasi yang disediakan Nippon Paint (doc.pri) |
Layanan ini akan kita jumpai ketika kita memilih menu Happenings, dan memilih Nippon Paint Colour Scheme Service. Cara untuk menggunakan layanan tersebut juga mudah.
Kita tinggal mengisi formulir yang disediakan sesuai petunjuk yang diberikan. Dan nanti jawaban akan diberikan dalam 5 hari kerja melalui email.
Atau jika ingin lebih
praktis, kita bisa bertanya seputar
permasalahan dinding, produk, hingga inspirasi warna melalui Whatsapp
Care di nomor 0811-1283-028.
Layanan konsultasi via Whatsapp (doc.pri) |
Selain itu, untuk mencari toko yang menyediakan produk dari Nippon Paint juga mudah. Kita bisa memanfaatkan fitur Find Us yang ada di web dan memasukkan nama propinsi serta kota/kabupaten di mana kita kita tinggal. Nanti kita bisa memilih toko yang lokasinya paling dekat dengan tempat tinggal kita.
Fitur Find Us yang ada di web Nippon Paint (doc.pri) |
Karena itulah kami kemudian sepakat untuk menggunakan cat kayu dan besi dari Nippon Paint.
Tentang Produk Nippon Paint
1. Nippon Paint terkenal awet dan tahan lama
2. Anti bakteri
3. Anti Noda
Noda atau kotoran tidak mudah
menempel pada permukaan yang dilapisi cat Nippon Paint. Hal ini berkat teknologi Stain Guard yang
digunakan, sehingga membuat mudah dibersihkan.
4. Memiliki banyak pilihan warna dan bergaransi
Pilihan warna cat Nippon Paint
sangat banyak. Ada sekitar 10,000 warna pilihan yang 100% akurat dan konsisten.
Dan ada garansi jika produk tidak sesuai.
5. Mudah ditemukan
Saat ini Nippon Paint telah
terdistribusi luas di lebih dari 6000 toko CCM di seluruh Indonesia dari Sabang
hingga Merauke.
Sehingga tidak heran jika di
mana-mana pakai Nippon Paint. Karena Nippon Paint adalah solusi dari berbagai
kebutuhan cat baik interior, eksterior, kayu, besi, hingga lantai.
Trend Warna Ramadan dari Nippon Paint
Dalam rangka menyambut bulan puasa, Nippon Paint menghadirkan Trend Warna Ramadan (TWR) dengan mengambil tema “Sucikan Hati, Jadi Versi Terbaik Diri”.
Trend Warna Ramadan ini
merupakan bentuk komitmen dari Nippon Paint untuk memberi dampak positif yang
berarti. Yang diharapkan dapat menjadi motivasi bagi penggunanya untuk membuka
lembaran baru menjadi versi terbaik
menyambut hari yang Fitri.
Dengan berbagai pilihan warna monochrome, seperti hitam, putih,
maupun abu-abu yang memberi kesan bersih/clean, sederhana/simple,
dan murni. Warna ini dapat memberi efek psikologis syahdu, tenang, dan bersih.
Selain itu warna monochrome dapat memberi kesan ruangan
menjadi lebih bersih, luas dan simple.
Aksen monokrom juga menambah ketegasan dan nuansa baru sehingga ruangan menjadi
lebih hidup.
Tersedia pula warna warm meliputi warna jingga, merah,
kuning dan kombinasi-kombinasi warna serupa. Warna ini dapat memberikan nuansa
kehangatan yang teduh, tenang, dan intim. Sehingga ruangan menjadi tenang,
hangat dan nyaman.
Terdapat pula warna tropical, yakni warna-warna cerah yang
memberi nuansa menyegarkan dan ceria. Seperti warna pink, kuning, hijau tosca,
hijau, dan juga putih, yang bisa dipadupadankan warna-warnanya.
Warna tropical ini memberi efek psikologis semangat dan bahagia. Dan dapat menciptakan
suasana keluarga lebih ceria, seru dan akrab.
Berbagai warna yang ditawarkan
oleh Nippon paint ini akan memberi banyak pilihan kepada kita untuk menggunakan
warna cat sesuai selera.
Belanja Cat Nippon Paint Untuk Kayu dan Besi
Setelah saya dan suami sepakat
menggunakan cat kayu dan besi dari Nippon Paint, maka meluncurlah kami ke
Matahari Jaya Supermarket Bangunan yang ada di bilangan Jl. Parangtritis km 4
no 301 Yogyakarta. Nama dan alamat store ini kami dapat dari menu find us yang
ada di website Nippon Paint.
Di sana kami bertemu dengan Mbak
Nita SPG dari Nippon Paint. Mbak Nita ini cukup ramah dan komunikatif. Saya
banyak bertanya dan berkonsultasi tentang produk Nippon Paint.
Konsultasi dengan Mbak Nita, SPG dari Nippon Paint (doc. Pri) |
Ternyata produk cat Nippon Paint ini sangat beragam. Ada cat yang multi guna bisa untuk dinding, kayu, maupun logam, ada cat yang diformulasi khusus untuk kayu saja, dan ada cat yang bisa untuk kayu dan logam.
Karena kami mencari cat untuk kayu dan besi, Mbak Nita menyarankan untuk menggunakan Nippon Bee Brand 1000.
Produk Nippon Bee Brand 1000 yang saya beli (doc. pri) |
Tentang Cat Nippon Bee Brand 1000
Nippon Bee Brand 1000 adalah cat enamel berbahan dasar resin alkyd, yang dapat digunakan untuk interior dan eksterior, baik pada kayu maupun besi.
Cat ini mudah diaplikasikan
dan menghasilkan permukaan yang mengkilap (glossy),
cepat kering, tahan lama, dan dapat dicuci. Sangat cocok digunakan untuk kayu
dan besi baik interior maupun eksterior.
Warna yang ditawarkan cat Bee Brand 1000 dari Nippon Paint ini banyak sekali. Ada yang sudah tersedia, ada pula yang diperoleh dengan tinting system (oplosan).
Kebetulan kemarin setelah melihat panduan warnanya, saya dan suami
tertarik dengan warna smoking gray-NP N 2045T. Menurut kami warna yang kami pilih cocok untuk mengecat kursi kayu kami. Dan akan memberi kesan
bersih dan luas.
2 Kaleng Nippon Bee Brand 1000 yang saya beli (doc.pri) |
Berdasar penjelasan dari Mbak Nita, warna yang saya inginkan itu adalah warna hasil tinting. Harga perliternya Rp. 74.000,00 diskon 5%. Setelah mempertimbangkan kebutuhan, kami pun memutuskan untuk membeli 2 liter (2 kaleng).
Proyek Pengecatan Dengan Nippon Bee Brand 1000
Keesokan harinya sesuai yang
direncanakan, mulailah kami melaksanakan proyek pengecatan. Kursi dan meja yang
akan dicat terlebih dahulu dibersihkan dengan amplas dan dilap dengan kain
basah. Baru kemudian proses pengecatan dilakukan.
Ada 2 tahap pengecatan yang dilakukan. Polesan pertama sebagai dasar dan polesan kedua untuk menyempurnakan. Hasil yang didapat bagus sekali. Terlihat glossy dengan tampilan warna sesuai keinginan kami.
Before-after kursi kayu (doc. Pri) |
Proses pengerjaannya juga mudah, tidak perlu pengenceran lagi. Untuk satu kursi panjang dan kaki meja, hanya menghabiskan setengah kaleng saja. Nanti sisanya mau kami pakai buat mengecat pagar. Cuma kami harus menunggu cuaca bersahabat. Karena Jogja lagi sering diguyur hujan.
Proses pengecatan meja dan kusi (doc.pri) |
Menjadi tempat bersantai yang nyaman (doc.pri) |
Bibiku lagi renovasi rumah peninggalan keluarga dan terakhir aku temenin dia ke toko material, beli catnya ya Nippon Paint. Sudah terbukti awetnya! dan mendekati lebaran gini, biasanya memang banyak orang yang ingin merenovasi rumahnya agak makin cantik saat lebaran.
BalasHapusSaya suka dengerin iklan nippon paint. Hijau daun, hijau telur asin, hijau klepon, hehehe. Saya beneran pengen nyoba cat-cat dari nippon paint, biar rumah terasa lebih berwarna
BalasHapusSaya dan keluarga termasuk salah satu yang rutin merapihkan rumah saat menyambut Ramadan. Setidaknya bebersih, menyortir baju yang bisa disedekahkan, dan melakukan penyegaran terhadap tampilan rumah. Jika ada cat yang mulai memudar dan memang butuh dipercantik, biasanya dilakukan sebelum puasa. Jadi saat lebaran semua tampil lebih cantik dan membuat kami selalu betah saat berada di dalam rumah.
BalasHapusaku mau ngecat lagi nih mba, udah lama banget sejak renov belum lagiiii..
BalasHapusdulu juga pakai nippon paint di beberapa ruang di rumah. Asyik ngecat kursi ya, aku belum pernah ngecat furniture. Aku mau cek2 yg untuk kayu, karena meja tv yg kayu udah penuh karya seni anak2 hihi. Makasih ya infonya mbaaa..
Suka sekali dengan cat yang dikeluarkan Nippon Paint, pilihan warnanya banyak jadi tidak pelru bingung, dan tentunya bisa memadu madankan warna antar ruangan juga
BalasHapusAbis ini lebaran warna dinding rumah biasanya banyak yang di cat ulang atau ganti warna biar suasananya beda
BalasHapusNippon paint emang udah terkenal ya untuk urusan cat tembok andalan banget...Catnya awet, variasi warnanya buanyak banget ..dan yang penting harganya juga ramah
BalasHapusCocok maak ulasannya ini mengisi Ramadhan aku sama anak2 juga mau cat tempat tidur si kakak yg minta diubah warnanya. Mau belanja Cat nippont juga yg warnanya di oplos pake mesin soale hasile baguss
BalasHapusWah keren ya ada layanan konsultasi kombinasi warna ruangan dengan Colour Expert dari Nippon Paint sangat membantu banget nih buat yang bingung mau pilih-pilih warna apa yang cocok buat dinding rumah. Apalagi layanan ini bisa dilakukan secara Gratis. Cuss langsung kepoin nih
BalasHapusWah, Masya Allah, pas banget aku lagi nyari cat buat beberapa perabot rumah, Mbak. Ada naksir beberapa warna dan udah masuk wish list buat dibeli tapi gak tau apa namanya kalau nanti mau beli ke toko. Insya Allah mau nyoba fitur chat wa-nya Mbak, terimakasih banyak sudah sharing ♥️
BalasHapusWah bener banget ini. Dengan suasana rumah yang baru, berkat dicat dengan Nippon Paint, puasa jadi makin semangat. Apalagi nanti nih, saat lebaran. Menyambut tamu atau keluarga yang mau silaturhami jadi terasa beda ya dengan suasana rumah yang baru.
BalasHapusPaling suka kalau acara renovasi furnitur - bahkan rumah kayak gini, seringnya aku mantengin HGTV dan lifetime yang zombie flipping itu mbake
BalasHapuskeren ya kursinya sesudah dicat ulang dengan nippon paint, warnanya awet gak tuh
Nippon Paint ini emang cat yang recommended ya mbak
BalasHapusWarna warni Nippon Paint bikin Ramadan kita makin warna warni
Aku baru tau ada layanan konsultasi juga. Inovasi bagus yg membantu pelanggan pilih2 cat ya, mbak.
BalasHapusBtw, hasilnya bagus bangett. Kelihatan baru.
Saya suka banget nih bagian konsultasi untuk memilih warna dan bahan cat yang tepat. Jadi gak asal tunjuk, melainkan konsultasi dan dipelajari dulu. Cari tahu kelebihan dan kekurangannya. Aih..itu kursinya jadi seperti baru yaa mbak
BalasHapusNippont paint memang pilihan tepat yang bikin rumah lebih berwarna. Baru tahu produk ini ada yang buat kayu juga mba.
BalasHapusKursinya jadi berkesan vintage ya kalau dicat ulang dengan warna gray gitu. Kapan hari saya juga baru aja ngecat pakai Nipon Paint mba, tapi untuk dinding luar rumah. Bagus memang warnanya dan tahan air loh.
BalasHapusloh aku baru tahu nippon juga bisa buat kayu dan besi loh mba karena tahunya yang buat cat dinding aja..jadi pengen warnain buat pagar belakang udah beladus banget warnanya
BalasHapusnippon paint cepat kering ya, mudah juga buat ngecat sendiri. warna grei cakep banget, bisa chatt yang lain juga ni buat sambut lebaran..
BalasHapus