Belanja Akhir Tahun Murah dengan Promo 12.12 dari Tokopedia

Promo 12.12 tokopedia
Belanja online (sumber : pixabay)

Kemajuan teknologi membuat banyak perubahan di berbagai sisi kehidupan. Termasuk dari sisi pemenuhan kebutuhan keluarga alias berbelanja. 

Kecenderungan untuk berbelanja secara online saat ini semakin mengemuka. Terlebih banyak kemudahan yang ditawarkan di sana. Salah satunya adalah dari sisi kepraktisan, hemat waktu, dan juga tenaga. 

Fenomena ini membuat marketplace yang hadir di masyarakat semakin banyak jumlahnya. Dan ini membuat kita sebagai konsumen harus semakin hati-hati dan jeli memilih marketplace terpercaya yang akan menjadi pilihan untuk berbelanja.

Tips Memilih Marketplace Untuk Berbelanja 

Jumlah marketplace yang semakin menjamur membuat konsumen harus jeli memilih marketplace yang terbaik dan terpercaya. Dan berikut beberapa hal yang dapat menjadi pertimbangan memilih marketplace untuk keperluan berbelanja. 

1. Pilih marketplace yang menjual produk terlengkap dengan jumlah seller terbanyak

Produk yang beragam dan lengkap membuat kita sebagai konsumen dapat membeli aneka produk dari marketplace tersebut sesuai kebutuhan kita. 

Selain itu banyaknya penjual atau seller membuat kita sebagai konsumen dapat membandingkan harga, kualitas, maupun layanan dari review pembeli sebelumnya. 

2. Pilih marketplace yang memiliki reputasi yang baik

Kecenderungan masyarakat untuk berbelanja online menyebabkan maraknya kasus penipuan online. Seperti barang yang tidak dikirim penjual padahal pembeli sudah melakukan pembayaran. 

Oleh karena itu konsumen harus hati-hati dan memilih tempat berbelanja. Pastikan memilih marketplace yang menggunakan rekening bersama. 

Di mana uang baru akan ditransfer ke penjual jika produk telah dikirim ke konsumen dan sesuai dengan pesanan tanpa ada kerusakan. 

Jika ada kesalahan pengiriman, maka proses handling komplain juga cepat sehingga konsumen tidak dirugikan. 

3. Pilih marketplace yang memberi kemudahan cara pembayaran

Kemudahan cara pembayaran harus menjadi pertimbangan saat memilih marketplace untuk berbelanja. 

Pilih marketplace yang memiliki layanan Cash On Delivery (COD). Sehingga kita sebagai konsumen lebih merasa aman. Karena barang yang dibeli baru dibayar saat barang sudah sampai ke tangan kita. 

4. Pilih marketplace yang memberi fasilitas free ongkir dan banyak promo

Sebagai konsumen tentu kita ingin berhemat saat berbelanja. Sering saat berbelanja secara online, kendala kita adalah mahalnya ongkos kirim. 

Oleh karena itu kita harus memilih marketplace yang memberikan banyak promo dan free ongkir. 

Tokopedia Marketplace Terdepan dan Terpercaya

Salah satu marketplace terpercaya dan banyak direkomendasikan adalah Tokopedia. Marketplace ini memiliki jangkauan wilayah layanan yang cukup luas, yakni sekitar 99% wilayah kota di Indonesia. 

Promo akhir tahun Tokopedia
Belanja online jadi pilihan (sumber : pixabay)

Tokopedia juga memiliki hampir 14 juta merchant yang tergabung sebagai seller. Selain itu Tokopedia juga banyak memberi kemudahan kepada customer-nya. 

Diantaranya memberikan layanan free ongkir, fasilitas COD, pay later, dan aneka promo.

Salah satu promo yang diadakan Tokopedia yang banyak dinanti para pelanggannya adalah promo 12.12 yang akan datang di bulan Desember nanti. 

Promo tanggal kembar ini menjadi promo yang wajib dimanfaatkan oleh para pelanggan Tokopedia. 

Tokopedia 12.12 akan menghadirkan berbagai diskon, cashback hingga ratusan ribu, dan dan flash sale hingga 90%. 

Promo dari Tokopedia ini berlaku untuk segala macam kebutuhan.  Mulai dari perlengkapan rumah tangga, fashion, alat elektronik, sampai barang-barang koleksi untuk hobi.

Menariknya, Tokopedia juga memberi kemudahan dalam bertransaksi dengan menyediakan  berbagai cara pembayaran. Bisa dengan transfer bank, GoPay, Cash on Delivery, dan lain sebagainya. 

Selain itu bagi yang melakukan pembayaran menggunakan GoPay, GopayLater, dan Tokopedia Plus, juga akan mendapat cashback hingga 20% dalam bentuk gopay coins. Sangat menguntungkan bukan?

Jadi jangan lupa ya, nantikan 12.12 Tokopedia di akhir tahun ini. Dan dapatkan berbagai barang impian dengan harga menawan.

Sapti nurul hidayati
Saya seorang ibu rumah tangga dari Yogya. Blog ini saya buat untuk tempat berbagi cerita dan pengalaman tentang apa saja. Semoga ada manfaat yang bisa diambil dari tulisan saya. Untuk kerjasama, silakan kontak ke saptinurul (at) gmail.com

Related Posts

Posting Komentar

Popular

Subscribe Our Newsletter